Sebelumnya terimakasih karena anda sudah berkenan untuk berkunjung pada blog sederhana ini.

Baik, Perkenalkan nama saya Didi Eka Putra. .
Lalu, saya lahir pada 24 desember 1993.
sebagai seorang Muslim.
Dika Putra. Mungkin orang orang lebih mengenal saya dengan nama itu, tapi Didi Eka Putra adalah nama yang diberikan oleh kedua orang tua saya. Eka berarti tunggal, memang benar saya adalah seorang anak tunggal. . 
dilahirkan pada keluarga yang sederhana, bukan keluarga yang kaya bukan pula dikatakan keluarga miskin. adalah keluarga yang masih mampu bertahan menghadapi tantangan hidup yang makin keras atau mungkin cukup kejam. 

Sebagai seorang putra tunggal, kedua orang tua saya menaruh harapan besar pada putra mereka. Saya sangat sadar akan hal itu. karena memang hanya saya yang menjadi harapan mereka berdua. Bukan bermaksud mengecewakan mereka, tapi saya cukup sering bilang pada mereka agar jangan terlalu berharap, karena terkadang harapan sulit sekali terwujud. 
Namun,  bukan berarti saya mengabaikan  mereka, karena harapan mereka sudah tertanam kuat pada diri saya
saya selalu berusaha agar harapan mereka terwujud.

Tujuan, pastinya setiap orang punya tujuan, begitu pula hal dengan saya. 
tujuan yang sederhana yaitu mewujudkan harapan mereka yaitu kedua orang tua saya.

Prinsip, sampai saat ini saya masih belum menetapkan sebuah prinsip.
Tapi, saya hanya mencoba untuk selalu berusaha menghargai orang sekitar, siapapun itu.
Karena apa yang saya perbuat terhadap seseorang, selalu saya kembalikan pada pribadi saya sendiri, karena hal sama akan terjadi pula dengan saya.

Dalam menjalani hidup, saya cukup banyak diam. .
Cukup banyak orang disekitar saya bilang seperti itu. bahkan mereka langsung berkata kepada saya.

Diam, saya punya cukup alasan untuk diam.
saya diam saat memikirkan sesuatu.
saya diam saat melihat suatu hal ataupun saat melihat suatu kejadian.
Bahkan saat seseorang berkata hal buruk tentang saya, saya tetap diam.
banyak diantara teman, keluarga dan sahabat yang menyuruh saya untuk menyampaikan pendapat.
saya diam bukan karena takut, atau tidak punya alasan
diam yang saya lakukan adalah proses belajar bagi saya
saat diam, saya mencoba belajar tentang apa yang sedang saya saksikan
cukup saya saja yang tahu dengan apa yang saya dapat saat diam

Jadi, itulah sedikit tentang saya
Terimakasih.